
KPU BANTEN DEKLARASIKAN PEMILU SEBAGAI INTEGRASI BANGSA BERSAMA SELURUH ELEMEN MASYARAKAT
KPU BANTEN - Komisi Pemilihan Umum Provinsi Banten hari ini Laksanakan Nonton Bersama Peluncuran Kirab Pemilu 2024 dengan tema pemilu sebagai sarana integrasi bangsa di Aula KPU Provinsi Banten bersama seluruh elemen masyarakat dan forkopimda (14/2).
Nonton bersama yang dilaksanakan melalui kanal YouTube KPU RI ini diikuti oleh puluhan peserta, di antaranya: Forkopimda, Organisasi Masyarakat berbasis Keagamaan dan Okasional, Organisasi Kemasyarakatan dan Pemuda, Awak Media, Partai Politik, Pimpinan Universitas, dan Badan Eksekutif Mahasiswa, dll.
Adapun yang hadir dalam kegiatan ini dari KPU Provinsi Banten Ketua KPU Provinsi Banten Wahyul Furqon beserta Anggota KPU Provinsi Banten, Sekretaris KPU Provinsi Banten Ferry Syahminan Turut Hadir Plt Deputi Bidang Administrasi KPU RI Purwoto Ruslan Hidayat, beserta segenap jajaran pimpinan struktural dan pelaksana di lingkungan sekretariat KPU Provinsi Banten.
Acara ini disambut antusias dari seluruh tamu undangan, termasuk di kalangan mahasiswa dan militer. Ketika diwawancara oleh Humas KPU Provinsi Banten, Bambang Goerda, perwakilan angkatan Udara menyatakan sangat senang dengan undangan KPU Provinsi Banten dan sepenuhnya mendukung pelaksanaan pemilu 2024. "Saya sangat senang diundang KPU, walaupun kegiatan kami padat, kami sempatkan hadir dan mendukung kegiatan ini," ujar Bambang.
Ketua KPU Provinsi Banten menyatakan, kita sangat berharap dengan rangkaian kegiatan ini, masyarakat bisa sepenuhnya mendukung pelaksanaan pemilu yang akan dilaksanakan setahun lagi," ucap Wahyul Furqon saat pembukaan.
KPU Provinsi Banten dan seluruh satker KPU Kabupaten/Kota di Banten juga serentak menggelar Nobar dengan berbagai elemen. KPU Banten Optimis bahwa integrasi bangsa bisa dikuatkan salah satunya dengan penyelenggaraan pemilu yang luberjurdil sesuai dengan deklarasi yang diucapkan oleh seluruh hadirin.